TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 21:20

Konteks
21:20 Allah menyertai anak g  itu, sehingga ia bertambah besar; ia menetap di padang gurun dan menjadi seorang pemanah.

Kejadian 21:22

Konteks
Perjanjian Abraham dengan Abimelekh
21:22 Pada waktu itu Abimelekh, j  beserta Pikhol, panglima tentaranya, k  berkata kepada Abraham: "Allah menyertai engkau dalam segala sesuatu yang engkau lakukan. l 

Yosua 1:5

Konteks
1:5 Seorangpun tidak akan dapat bertahan menghadapi engkau m  seumur hidupmu; seperti Aku menyertai n  Musa, demikianlah Aku akan menyertai engkau 1 ; Aku tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan o  engkau.

Yosua 6:27

Konteks
6:27 Dan TUHAN menyertai Yosua e  dan terdengarlah f  kabar tentang dia di seluruh negeri itu.

Hakim-hakim 1:19

Konteks
1:19 Dan TUHAN menyertai b  suku Yehuda, sehingga mereka menduduki pegunungan c  itu; tetapi mereka tidak dapat menghalau penduduk yang di lembah, sebab orang-orang ini mempunyai kereta-kereta besi. d 

Hakim-hakim 1:1

Konteks
Keadaan orang Israel setelah Yosua mati
1:1 Sesudah Yosua mati 4 , a  orang Israel bertanya kepada TUHAN: "Siapakah dari pada kami yang harus lebih dahulu b  maju menghadapi orang Kanaan c  untuk berperang melawan mereka?"

1 Samuel 18:14

Konteks
18:14 Daud berhasil s  di segala perjalanannya, sebab TUHAN menyertai t  dia.

Kisah Para Rasul 7:9

Konteks
7:9 Karena iri hati, bapa-bapa leluhur kita menjual Yusuf u  ke tanah Mesir, v  tetapi Allah menyertai dia, w 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:5]  1 Full Life : AKU AKAN MENYERTAI ENGKAU.

Nas : Yos 1:5

Janji Allah yang mendasar kepada Yosua -- "Aku akan menyertai engkau; Aku tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau" -- juga merupakan komitmen Allah kepada semua orang percaya di dalam pergumulan iman mereka (Mat 28:20; Ibr 13:5-6; bd. Ul 31:6;

lihat cat. --> Kel 3:14).

[atau ref. Kel 3:14]

Kehadiran Allah yang tetap dengan kita kini menjadi kenyataan melalui Anak-Nya (Mat 1:23) dan karunia Roh Kudus (Luk 24:49).

[1:1]  2 Full Life : SESUDAH YOSUA MATI.

Nas : Hak 1:1

Peristiwa-peristiwa yang tercatat di kitab ini mencakup waktu di antara sekitar 1375 SM hingga 1050 SM, ketika Saul ditahbiskan menjadi raja. Pada umumnya tiga belas hakim dihubungkan dengan kitab ini. Mereka itu adalah Otniel (Hak 3:7-11), Ehud (Hak 3:12-30), Samgar (Hak 3:31), Debora dan Barak (Hak 4:1-5:31), Gideon (Hak 6:1-8:35), Tola (Hak 10:1-2), Yair (Hak 10:3-5), Yefta (Hak 10:6-12:7), Ebzan (Hak 12:8-10), Elon (Hak 12:11-12), Abdon (Hak 12:13-15), dan Simson (Hak 13:1-16:31). Mereka terutama memimpin satu suku atau satu daerah dan bukan seluruh bangsa itu. Pelayanan beberapa hakim bertumpang tindih (bd. Hak 3:30-4:1).



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA